Upacara Pelepasan anggota Gerakan Pramuka Kwartir Cabang (Kwarcab) Kota Bogor

Sekretaris Gerakan Pramuka Kwartir Cabang (Kwarcab) Kota Bogor, Kak Nurnawaly Amin secara resmi melepas anggota Gerakan Pramuka Kwartir Cabang (Kwarcab) Kota Bogor yang akan mengikuti kegiatan Raimuna Jawa Barat Tahun 2017.
Dihadapan para anggota Pramuka, Kak Wali menyampaikan sambutan tertulis dari Ka Kwarcab yang berhalangan hadir agar keikutsertaan Pramuka Kota Bogor dapat mendorong perkembangan Pramuka Kota Bogor baik secara kualitas dan kuantitas dalam upaya penguatan pendidikan karakter kaum muda yang lebih baik. “Dengan tema kegiatan Generasi Berprestasi Yang Mampu Berdaya Saing Untuk Pembangunan Negeri serta dengan slogan bersaing atau tenggelam, diharapkan adik-adik dapat memanfaatkan dan memaksimalkan kemampuan terbaik dalam mengikuti kegiatan ini dan saat pulang nanti membawa bekal ilmu terbaik pula untuk kemajuan perkembangan adik-adik selanjutnya baik dalam lingkungan sekolah, keluarga, maupun masyarakat,” kata Kak Waly saat menyampaikan sambutan upacara pelepasan di sekretariat Kwarcab Pramuka Kota Bogor, Sabtu (30/10/2017).
Selain ucapan selamat bagi para Anggota Pramuka Kota Bogor yang berhasil dalam proses seleksi, Kak Waly juga menambahkan bagi para Anggota Pramuka Kota Bogor yang akan mengikuti kegiatan tersebut untuk membantu mempromosikan potensi yang dimiliki Kota Bogor.
Disamping itu Kak Waly berharap, bagi para peserta agar selalu menjaga nama baik Pramuka Kota Bogor.
“Jadilah peserta yang aktif dalam setiap sesi kegiatan dan jadilah tauladan bagi peserta yang lain,” kata Kak Waly.
Kegiatan Raimuna Jawa Barat 2017 di Jatinangor akan dilaksanakan mulai 7 hingga 14 November 2017 yang diikuti para anggota Gerakan Pramuka yang berasal dari seluruh Kota dan Kabupaten yang ada di Jawa Barat, untuk Kota Bogor sendiri mengirimkan sebanyak 180 Pramuka Penegak dan Pandega Kwarcab Pramuka Kota Bogor.
Pada upacara pelepasan tersebut, Kak Waly yang didampingi para pengurus Kwarcab Kota Bogor melihat penampilan pentas seni dan budaya yang nantinya akan ditampilkan di arena Raimuna Jawa Barat 2017. (PUSINFOKWARCABKOTABOGOR

Post Author: Pewarta Kwarcab

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *